Get this widget!

Sabtu, 21 Maret 2015

Drill Tongkat Polri I


Ilustrasi : SATYA MITRA SG
Persiapan
Dengan maksud untuk mempersiapkan tongkat di tangan agar gerakan pelaksanaan drill tongkat tidak mengalami kesulitan atau hambatan, langkah-langkah gerakannya sebagai berikut :
  1. Posisi sempurna (siap).
  2. Ada perintah “TONGKAT DITANGAN, Grak!!” maka segera tangan kanan mengarahkan tongkat yang berada di pinggang sebelah kiri dan melepas kunci tongkat, ujung tongkat dipegang, tongkat ditarik, diacungkan ke arah kanan atas kemudian diturunkan disamping kanan badan, posisi siap
  3. Ada perintah “TONGKAT DI KEDUA TANGAN, Grak!!” maka tongkat diangkat sejajar dada, dipegang oleh kedua tangan, diturunkan sejajar pinggang, kedua tangan lurus dan sedikit maju, kaki dibuka.
 
Pelaksanaan
Pelaksanaannya diawali dengan mengucapkan “DRILL TONGKAT POLRI 1” dan aba-aba “GERAKAN, MULAI” dan untuk keseragaman gerakan maka setiap langkah gerakan dalam pelaksanaan selalu ada aba-aba hitungan atau peluit atau teriakan, langkah-langkah gerakannya adalah sebagai berikut :
  1. Tangkisan Atas Depan : Tongkat dipegang kedua tangan -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan ->  tangkisan melindungi kepala, arah langkah kedepan.
  2. Tangkisan Atas Kanan : Kaki kanan rapat -> hadap kanan -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan, gerakan sama dengan gerakan pertama.
  3. Tangkisan Atas Kiri : Kaki kiri tarik ke belakang, rapat -> balik kiri -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan, gerakan sama dengan gerakan pertama.
  4. Tangkisan Atas Kanan : Hadap kanan -> kaki kanan rapat -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan, gerakan sama dengan gerakan pertama.
  5. Tangkisan Lurus Kanan : Kaki kanan rapat -> kaki kanan maju -> pasang kuda-kuda depan -> tangan kanan diatas tangan kiri, arah tangkisan depan sebelah kanan.
  6. Tangkisan Lurus Kiri : Kaki kiri rapat -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan -> tangan kiri diatas tangan kanan, arah tangkisan depan sebelah kiri.
  7. Tangkisan Kanan Luar : Kaki kanan rapat -> hadap kanan -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan -> tangan kiri diatas tangan kanan, arah tangkisan dari depan dada samping kanan.
  8. Tangkisan Kiri Luar : Kaki kiri ditarik -> hadap kiri -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan -> tangan kiri diatas tangan kanan, arah tangkisan dari depan dada samping kiri.
  9. Pukulan Pelipis Kiri : Kaki kanan rapat -> tongkat ditarik ke samping kanan -> tangan kiri disamping dada kanan, tangan kanan di samping pinggang kanan -> tarik ujung tongkat kanan kebelakang -> kaki kanan maju -> ayunkan ujung tongkat kanan memukul pelipis.
  10. Pukulan Pelipis Kanan : Kaki kiri rapat -> kaki kiri maju -> ayunkan ujung tongkat kiri memukul pelipis.
  11. Pukulan Dagu : Kaki kanan rapat -> tongkat ditarik ke samping kanan -> tangan kiri disamping dada kanan, tangan kanan di samping pinggang kanan -> tarik ujung tongkat kanan kebelakang -> kaki kanan maju -> ayunkan ujung tongkat kanan memukul dagu.
  12. Tusukan Perut Belakang : Kaki kiri rapat -> kaki kanan mundur -> tarik ujung tongkat kanan kebelakang, tusuk perut lawan.
  13. Tusukan Dada Kiri : Kaki kiri melangkah maju -> tongkat angkat sejajar dada kiri -> kaki kanan maju -> tusukan ujung tongkat kanan ke arah dada kiri lawan dengan hentakan dan tarik kembali ke belakang.
  14. Tusukan Dada Kanan : Kaki kiri maju -> tusukan ujung tongkat kiri ke arah dada kanan lawan dengan hentakan dan tarik kembali ke belakang.
  15. Pukulan Leher Kiri : Kaki kanan rapat -> pegang tongkat dengan tangan kanan, tarik kebelakang pundak kanan -> kaki kanan maju -> pukulan arah leher kiri lawan
  16. Pukulan Leher Kanan : Kaki kiri rapat -> tarik tongkat kebelakang pundak kiri -> kaki kiri maju -> pukulan arah leher kanan lawan
  17. Pukulan Paha Kiri : Kaki kanan rapat -> tarik tongkat kebelakang pundak kanan -> kaki kanan maju -> pukul paha kiri lawan.
  18. Pukulan Paha Kanan : Kaki kiri rapat -> tarik tongkat kebelakang pundak kiri -> kaki kiri maju -> pukul paha kanan lawan.
  19. Pukulan Kepala : Kaki kanan rapat -> tarik tongkat kebelakang pundak kanan -> kaki kanan maju -> ayunkan tongkat, pukul kepala lawan.
  20. Tusukan Ulu Hati : Kaki kiri rapat -> Tarik ujung tongkat kesamping kanan dengan kedua tangan -> kaki kiri maju -> dorong tongkat dengan tangan kanan, tusukan ulu hati lawan.
  21. Tangkisan Kiri Satu Tangan : Kaki kanan rapat -> Tarik tongkat kesamping kanan dengan kedua tangan, posisi tongkat berdiri -> kaki kanan maju -> Dorong tongkat dengan tangan kanan -> tangkis serangan disisi kiri dengan menggerakan tongkat dari kanan ke kearah kiri.
  22. Tangkisan Kanan Satu Tangan : Kaki kiri rapat -> kaki kiri maju -> tangkis serangan disisi kanan dengan menggerakan tongkat dari kiri ke kanan.
  23. Tangkisan Kiri Satu Tangan : Kaki kanan rapat -> balikan ujung tongkat ke bawah -> kaki kanan maju -> tangkis serangan disisi kiri dengan menggerakan tongkat dari kanan ke kiri.
  24. Tangkisan Kanan Satu Tangan : Kaki kiri rapat -> kaki kiri maju -> ujung tongkat dibawah -> tangkis serangan disisi kanan dengan menggerakan tongkat dari kiri ke kanan.
  25. Tangkisan Atas Belakang : Kaki kanan rapat  -> pegang tongkat dengan kedua tangan, tarik sejajar dada -> balik kiri -> kaki kiri maju -> pasang kuda-kuda depan ->  tangkisan melindungi kepala, arah langkah kedepan.
Penutup
  1. Ada perintah "Selesai" maka Kaki kanan rapat -> tongkat dipegang kedua tangan, tarik kearah badan -> turunkan tongkat.
  2. Ada perintah "Sarungkan Tongkat" maka tongkat disarungkan kembali pada tempat semula / pinggang kiri.
  3. Kembali ke sikap sempurna / siap.

Untuk Lebuh Jelasnya SIlahkan Anda Lihat Video di Bawah ini :

 

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

1 komentar:

Mohon ijin, terimakasih sangat bermanfaat

Posting Komentar